Silakan Cari disini

Selasa, 31 Mei 2016

SENJA

Kubiarkan lagi senja memelukku dalam perjumpaannya..
Bertemu harapan dan asa..
Menyatu romansa hangatnya air mata...
Gebukan sebuah gejolak dalam dada...
Kembali sentakkan sengatan listrik dalam darah...
Menyadarkan dalam rasa yang sama, senja...
Mega mega menyapa,  bersua, dan bertukar cerita...
Dengan syahdu ceritaku mengalun...
Membiakkan mega yang terbentang...


DNA
0457310516p

Jumat, 27 Mei 2016

RINDU

Menunggu sebuah ketidakpastian
Hingga darah mendidih
Sampai penat melanda
Mencari kesunyian untuj melepas air mata
Menutupi kesedihan dan kegundahan ditengah keramaian
Melepaskan beban kesedihan dalam sebuah sujud
Ditiap sujud membasahinya
Hingga ada yg menjawab pertanyaan nya
Suara suara berbisik dalam dada menyeruakkan sebuah jawaban
Menyadari sebuah asa yg tertinggal
Menampakkan kerinduan yg terbentuk anomali
Dibungkus sebuah ego yg melilit

Bdg 06.58pm

Jumat, 20 Mei 2016

DANZ BASE DANCER BANDUNG, BERAWAL DALAM GAME CENTER MENJADI KOMUNITAS

     Bandung terkenal dengan kreativitas remajanya. Banyaknya sarana yang mewadahi kemampuan remaja dalam hal positif membentuk berbagai komunitas menjamuri kota Bandung. Menari, menyanyi, drama, dan beragam komunitas lainnya sangat banyak disini. Silakan pilih sesuai minat dan kemampuan untuk mengembangkannya. Bagi kalian yang suka sekali nongkrong di pusat perbelanjaan di spot tempat bernama game center dimana terdapat permainan bernama Danz Base. Games ini menguji kemampuan menari kamu. Jangan minder atau malu mainnya dulu. Lebih baik kita kenalan dulu dengan games ini dan komunitasnya yuk. 
     Danz base adalah salah satu permainan yang terdapat di game center. Di Bandung sendiri sudah hampir di tiap game center terdapat permainan ini. Permainan ini membutuhkan skill menari kalian. Tapi bagi pemula atau yang tidak pandai menari pun masih bisa melakukan permainan ini untuk bakar-bakar kalori dan juga seru-seruan bersama teman. Permainan ini sudah online yang artinya dapat bermain bersama dengan temanmu yang ada di luar bandung, sebut saja Jakarta, Thailand, China, Taiwan, Bali, dan kota-kota lainnya, lagu-lagu dan karakter baru yang rilis tiap bulan akan menambah greget ketika memainkannya. Sampai kalian tidak akan bosan memainkannya. Beragam jenis lagu dan gerakan yang berbeda tersaji didalamnya. Permainan ini bahkan sudah banyak menyedot perhatian anak muda Bandung. Hingga terbentuklah suatu komunitas yang bernama DBDB Danz Base Dancer Bandung. Yuk kenalan dengan DBDB..
     Apa itu DBDB? Suatu komunitas game canter yang terbentuk karena adanya suatu game bernama danz base itu sendiri serta karena sering latihan, akhirnya Gema, salah satu pemain dan pendiri DBDB, berinisiatif membentuk grup DBDB. Terbentuklah DBDB itu sendiri pada tanggal 6 juni 2014. Salah satu kegiatan yang dilakukan di DBDB ini diantaranya gathering yang dilakukan sebulan sekali, mini event untuk umum, dan kumpul bareng.
     Nah meskipun komunitas ini berasal dari sebuah permainan tapi jangan salah, sering juga kok melakukan latian bareng. Salah satunya latian hip hop, cover, waacking dan masih banyak jenis latihan yang lain. Penasaran bagaimana gabung di grup ini? Sering-sering aja main game ini terus kumpul sama anak-anak DBDB,  introduce yourself udah deh masuk di DBDB dan bisa bergabung di Facebook fanz base dancer Bandung klik join. Ikutan gathering atau mabar. Biasanya DBDB nongkrong atau kumpul di game center orangnya ramah-ramah kok. Simple tidak ribet kan? 
     Jumlah anggotanya yang aktif bermain sekitar 60 orang. Loh kok masih sedikit? Karena dalam komunitas ini lebih menekankan pada solidaritas, komunikasi, dan kekompakan sebuah tim dan itu jumlah yang resmi bergabung di DBDB tentunya jumlah itu akan bertambah banyak dengan orang-orang yang sering bermain  game ini dan masih awam tentang DBDB. Permainan ini bisa dimainkan oleh semua jenis usia kok. Tak ada diskriminasi dalam permainannya. 

           suasana ketika kualifikasi asian cup 2015


            Acara gathering dengan seragam DBDB

     Masalah prestasi? Jangan salah Anggota DBDB ini mayoritas memiliki basic sangat baik dalam hal menari. Mereka sudah ada yang juara di Fun world Tangerang, dan sudah ada juga yang mewakili bandung di kejuaran Asia. Mantap kan? Jadi jangan salah perlombaannya saja sudah sampai tingkat Asia. Nah tahun ini pun kejuaraan itu akan dilakukan.



                       salah satu kegiatan: gathering 

     Buat kalian yang masih belum terlalu menguasai basic suatu tarian, atau masih merasa belum luwes dalam menari, atau berniat main game ini untuk have fun saja itu bukan masalah kok. Disini banyak juga yang baru berlatih menari serta ilmu tentang dance itu sendiri. Nah itulah kenapa kalian harus join DBDB. Selain itu disini kalian bakal dapat kenalan baru dari berbagai elemen. Komunitas ini terdiri dari remaja berusia 15-26 tahun, dari berbagai profesi juga. Nah selain dapat badan yang sehat karena we are dancing not just move dapat juga kenalan loh. Kumpul dan nongkrong kalian bakal lebih seru kan? Dan diisi dengan hal yang positif? 

Sabtu, 07 Mei 2016

HANUM LAILA PART 2: MALU DAN RASA SYUKUR

Hanum Laila part 2 :  Perasaan malu dan Rasa Syukur pada Nya
Pagi yang mendung masih menyelimuti sebuah kota bagian barat Pulau Jawa. Dekapan udaranya membuat semakin lengket dengan kasur tapi tak begitu bagi Hanum dan Laila. Kedua kakak beradik yang kompak dan saling menyayangi. 
Hanum sedang mempersiapkan sarapan. Sereal dan madu ditemani dengan beberapa irisan apel dan juga pisang. Serta segelas jus segar, mix antara jeruk, timun, tomat, dan wortel. Kaya akan kombinasi buah. Sarapan yang bergizi. Begitulah pikir Hanum. Lima belas menit berlalu, Hanum sudah beres menyajikannya di atas meja.
“Laila, yuk sarapan. Kakak sudah menyiapkan sarapan yang segar supaya pagi ini semangat. Udaranya cukup menusuk.”
“Maaf kak, Aku sedang tidak sarapan untuk hari ini.”
Hanum termenung melihat adiknya yang tak sarapan padahal menu pagi itu adalah menu favorite Laila. Setelah di konfirmasi pada Laila ternyata Laila melakukan ibadah puasa sunat senin kamis.
“ Kenapa kamu puasa? Bukannya kamu tidak makan sahur ya? Kalau tidak kuat puasanya tidak apa-apa dibatalkan saja. Lagipula kan puasa sunat bukan puasa wajib. Daripada kamu sakit” pertanyaan dan kekhawatiran Hanum terhadap adiknya terpancar dari ucapannya. 
“ Iya, aku kesiangan bangun pas adzan subuh tadi kak. Insha Allah aku kuat kok kak. aku kan sudah besar. Lagipula tidak makan 12 jam manusia kuat kok kak .” Laila menyunggingkan senyum manis kepada Hanum.
Hanum tak terlalu mengerti jalan pikiran adiknya, Laila. Dia masih saja getol mengaji, shalat, puasa. Padahal menurut Hanum Tuhan tak terlalu adil pada adik kesayangannya. Tak tahan akhirnya Hanum bertanya.
“ Laila sayang, apa kamu masih merasa dunia ini adil? Kenapa kamu masih bisa mendekat pada Nya padahal Dia memberikan kamu... “ Hanum tak melanjutkan kata-katanya. Hanum menyadari kata-katanya nanti justru akan menyakiti hati adiknya. 
“ Keterbatasanku ini justru anugrah kak. Mungkin dimata orang, keterbatasanku ini adalah kerugian. Memang benar awalnya aku sangat sedih. Aku kehilangan duniaku. Ingin sekali aku kembali ke waktu itu untuk merubah semuanya tapi aku menyadari itu tak akan mungkin. Aku percaya ini keistimewaanku karena janji Nya selalu benar. Dia kan memberikan cobaan kepada yang mampu menghadapinya. Termasuk yang aku alami sekarang. Aku tau ibadah-ibadahku tak sempurna. Jauh dari kata sempurna aku pun tak tau akankah semua yang aku lakukan akan diterima Nya atau tidak. Justru karena itulah aku rajin beribadah. Kemudian aku sendiri sudah terlalu malu pada Tuhan kak. Kakak tau kenapa?”
Hanum menggeleng. Segera dia mengatakan tak tahu karena adiknya tak akan mengerti arti gelengannya.
“ Aku terlalu malu pada Tuhan. Dia memberiku banyak sekali nikmat kak. Bahkan aku sudah tak bisa dan tak akan bisa menghitungnya. Duniaku yang sekrang diambil dariku itu juga milik Tuhan kak. Untuk apa aku meratapi nasib yang tak akan mengubah apapun. Tak akan memberiku dunia yang lama. Mungkin serajin-rajinnya aku beribadah aku tak akan menjadi sesuci ummul mukmin. Tapi justru itulah kak. Rajin saja belum tentu diterima Tuhan apalagi kalau tidak melakukan sama sekali. Setidaknya dari 100 kali puasaku satu saja puasaku diterima Nya. Terkadang aku juga malu kak terus meminta pada Tuhan oleh sebab itu aku melakukan semua ibadahku karena sebagai rasa sukur dan terima kasih ku pada Nya, setidaknya masih mengijinkan aku berbicara pada mu kak. Memberikan ku lebih sensitif dalam hal pendengaran. Allah itu adil kak. Tenang saja .”
Hanum hanya tertegun. Hanum terkejut dengan pandangan Laila. Meskipun Laila 3 tahun dibawahnya tapi menurut Hanum Laila jauh lebih dewasa meninggalkannya. Benar apa kata Laila. Begitulah pikir Hanum. Ibadah yang dilakukan Laila semata-mata sebagai ucapan terima kasih kepada Tuhan atas semua yang sudah dianugrahkan kepadnya. Laila menganggap kekurangannya bukan suatu masalah dan penyebab dirinya membenci Tuhan. Begitu mulia hati Laila. 
Sekali lagi. Hanum diberikan pelajaran berharga dari adiknya. Bagiamana dia mendedikasikan hidupnya untuk beribadah. Polos, naif, dan lugu. Mungkin itu kata – kata yang ingin diucapkkan Hanum tapi sungguh pernyataan dan pemikiran Laila telah memukul hati hanum. Hanum remuk dibuatnya. Dia pun berjanji akan memperbaiki diri mengejar ketertinggalan dari sang adik mendekati Nya. 

21 April 2016 09.47 PM